Pages

Mengenal warna (part 1) : Warna Merah

Mengenal Warna (Part 1) : Warna Merah

Pada usia di bawah tiga tahun (Batita), Si Kecil akan mulai berkembang rasa ingin tahu-nya dan belajar hal-hal baru, termasuk mengeksplorasi warna. Kemampuannya untuk mengenali warna-warni berbeda akan meningkat seiring pertambahan usianya.

Menjelang usia 2 tahun, A idlan (baca: anak saya) usianya 2 tahun, sedang antusias dengan buku. sekalian mengenalkan kebiasaan membaca, menambah kosakata buat idlan yang belum lancar berbicara dan membuatnya antusias dengan kegiatan bermain dan belajar.



Ga ada metode khusus untuk mengenal warna tapi saya pribadi memilih mengenalkan warna-warna dasar seperti merah, kuning, biru dan dengan cara yang sederhana. misal: membiarkan idlan memilih baju warna apa dan saya menyebutkan warna baju yang dia pilih (baca: kaos mansukids hehehe), mengemasnya dengan bermain untuk idlan yang tipe kinestetik alias ga mau diam saya membiarkan idlan bermain dengan bola-bola dan idlan mengambil bola yang berwarna merah. Idlan sedang antusias dengan kegiatan baca dan sekalian untuk membudayakan membaca saya membelikan buku  berjudul: mengenal warna merah.

'me- ngah' kata idlan sambil lari-lari ambil buku merah dan memungut bola-bola merah.

Kemampuan anak untuk mengenal warna juga dioengaruhi oleh kemampuan mengingat anak dan kemapuan anak berbicara. setiap anak akan berbeda, tidak perlu memaksa Si Kecil untuk bisa secepatnya membedakan berbagai warna, butuh kesabaran, yang penting si kecil tetap senang dan tertarik untuk mengetahui hal-hal baru. *selfnote

ini cerita Ambu Karena setiap Ibu Punya cerita, bagaimana ceritamu?

Marini
*AmbuIdlan

#mengenalwarna
#day3
#ODOPfor99days
#ODOP99day
#idlan
#InstitutIbuProfesional

Mansu Kids

Tidak ada komentar:

Posting Komentar